Home » » Mengupil Bisa Sebabkan Pneumonia?

Mengupil Bisa Sebabkan Pneumonia?

Posted by Flash Droid Pedia on Thursday, October 11, 2018

ngupil-doktersehat
Photo Source: Beritagar

DokterSehat.Com– Salah satu kebiasaan buruk yang masih sering kita lakukan adalah mengupil. Meskipun sangat jorok untuk dilakukan, dalam realitanya kita seperti sangat menikmatinya. Padahal, menurut pakar kesehatan, kebiasaan mengupil ini bisa membuat luka pada bagian dalam lubang hidung. Bahkan, pakar kesehatan menyebutkan bahwa kebiasaan ini bisa saja memicu pneumonia. Bagaimana hal ini bisa terjadi?

Fakta mengejutkan ini dikemukakan oleh sebuah penelitian yang dipublikasikan hasilnya dalam European Respiratory Journal. Dalam penelitian ini, kontak fisik antara hidung dan tangan bisa menyebabkan bakteri memasuki saluran pernapasan dan akhirnya menyebabkan datangnya pneumonia. Karena alasan inilah para orang tua sebaiknya sering memperhatikan anaknya agar tidak mudah memasukkan tangannya ke hidung demi menghindari masuknya bakteri ke dalam saluran pernapasan.

Dr. Victoria Connor dari Liverpool School of Tropical Medicine and Royal Liverpool Hospital menyebutkan bahwa infeksi bakteri pneumococcus yang bisa memicu datangnya pneumonia termasuk dalam penyebab kematian paling banyak di dunia, tepatnya dalam memicu 1,3 juta kematian bagi anak balita setiap tahunnya.

“Tak hanya anak-anak, orang tua atau mereka yang mengalami masalah pada sistem kekebalan tubuh juga lebih rentan terinfeksi bakteri pneumococcus. Kami pun kemudian mencari tahu bagaimana caranya bakteri ini bisa menyebar dan menular dengan cepat di masyarakat. Ternyata, salah satu penyebabnya adalah gara-gara kebiasaan mengupil sembarangan,” ucap dr. Connor.

Secara luar biasa, bakteri pneumococcus ini ternyata bisa berpindah dari jari-jari kita saat mengupil atau bahkan hanya saat mencolek atau menggosok hidung saat kita merasakan sensasi gatal atau tidak nyaman.

“Meski terlihat mengerikan, sebenarnya kebiasaan mengupil atau menggosok hidung tidak seberbahaya ini. Bisa jadi dengan masuknya bakteri justru bisa merangsang sistem kekebalan tubuh untuk menjadi lebh kuat. Sayangnya, kebiasaan ini memang bisa memicu infeksi bakteri ini meskipun kasusnya tidak banyak,” lanjut dr. Connor.

Jika ingin mengupil, pastikan bahwa tangan berada dalam kondisi bersih, bukannya baru saja menyentuh atau memegang benda-benda yang kotor agar kita tidak mudah terkena infeksi bakteri, termasuk bakteri yang bisa saja menyebabkan datangnya pneumonia.


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}