Home » » Yuk Minum Jus Seledri dan Dapatkan 4 Manfaat ini

Yuk Minum Jus Seledri dan Dapatkan 4 Manfaat ini

Posted by Flash Droid Pedia on Monday, August 20, 2018

Kombinasi-jus-cerahkan-kulit-doktersehat-1

DokterSehat.Com– Dalam kehidupan sehari-hari, setiap orang diwajibkan untuk mengonsumsi sayuran secara rutin. Hal itu dikarenakan pada setiap sayuran terdapat berbagai macam nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Ada berbagai macam jenis sayuran bisa Anda konsumsi setiap hari. Namun, yang baru-baru ini yang tengah hits dan menjadi perbincangan banyak orang adalah sayur seledri.

Mungkin kita semua sudah tahu dan pernah mengonsumsi seledri, bukan? Baru-baru ini ada sebuah tren baru yang banyak dilakukan oleh anak muda masa kini. Tren itu adalah mengonsumsi jus seledri di pagi hari sebagai sarapan. Menurut penuturan mereka, ada banyak manfaat yang akan didapatkan, diantaranya.

1. Mengatasi Peradangan

Seperti diketahui, seledri sangat kaya akan flavonoid dan beta karoten yang fungsinya sebagai anti peradangan. Selain itu, kandungan lain yang dimiliki juga bisa mendukung proses penyembuhan luka dalam pada beberapa organ tubuh yang kasat mata.

2. Menyehatkan Jantung

Selain bisa meredakan peradangan, seledri juga ampuh dalam menyehatkan jantung. Hal itu terjadi karena seledri memiliki senyawa bernama phthaides yang fungsinya untuk mengendurkan arteri serta membuat pembuluh darah menjadi mengalir lebih leluasa.

3. Kekebalan Tubuh

Perlu diketahui juga, ternyata seledri kaya akan vitamin, salah satunya adalah vitamin C. Dengan memenuhi asupan vitamin C pada tubuh, tentu saja sistem imun akan semakin kuat dalam melawan bakteri ataupun virus yang mencoba masuk dan merusak tubuh.

4. Detoks Alami

Dari penelitian terbaru, mengatakan bahwa seledri bisa digunakan sebagai detoks alami. Hebatnya lagi, detoks ini efeknya akan bertahan dalam jangka panjang. Selain itu, rutin mengonsumsi seledri juga bisa mengembalikan HCL dalam usus yang fungsinya sangat baik untuk mencerna makanan serta menyerap nutrisi secara sempurna.


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}