Home » , » Batalkan Tambahan Produksi, iPhone XR Kurang Laku di Pasaran?

Batalkan Tambahan Produksi, iPhone XR Kurang Laku di Pasaran?

Posted by Flash Droid Pedia on Monday, November 5, 2018

Banyak prediksi bahwa iPhone XR akan menjadi iPhone laris manis karena selain dibekali den Batalkan Tambahan Produksi, iPhone XR Kurang Laku di Pasaran?


Banyak prediksi bahwa iPhone XR akan menjadi iPhone laris manis karena selain dibekali dengan berbagai macam teknologi terkini, Apple juga menjual iPhone XR dengan harga yang lebih murah ketimbang iPhone XS.


Sampai-sampai Apple harus segera bersiap dengan lonjakan permintaan yang besar dari pasar. Namun benarkah iPhone XR ini akan mampu mendapatkan permintaan pasar yang besar seperti kebanyakan prediksi?


Dilansir dari Nikkei, Apple dikabarkan telah menghubungi Foxconn dan Pegatron sebagai rekanan perakitan iPhone XR untuk menghentikan rencana tambahan produksi iPhone XR.


Foxconn pada mulanya akan menyiapkan 60 jalur perakitan untuk iPhone XR. Namun saat ini mereka cuma pakai 45 jalur saja karena hingga kini Apple merasa masih belum terlalu perlu produksi tambahan. Pegatron juga sudah siap menunggu perintah dari Apple untuk masalah tambahan produksi ini.


Bisa jadi Apple membuat kebijakan ini karena permintaan pasar terhadap iPhone XR memang tidak terlalu besar. Apalagi iPhone XR ini memang dirilis tidak jauh setelah iPhone XS dan iPhone XS Max dirilis ke pasar.


Seperti yang kita ketahui, antrian panjang seperti para pembeli iPhone XS dan iPhone XS Max tidak lagi terlihat pada perilisan iPhone XR lalu. Bisa jadi karena memang iPhone XR kurang mampu menarik minat pembeli.


Entah apa alasan iPhone XR kurang diminati. Apakah karena harga iPhone XR yang murah? Mungkin juga karena para pengguna produk Apple dari “kelas menengah” dan “menengah ke bawah” sudah beralih ke produk lain, dan hanya menyisakan pengguna dari “kalangan menengah ke atas” saja, yang tentu lebih memilih membeli iPhone XS ketimbang iPhone XR.


Bagaimana menurutmu mengenai iPhone XR yang kurang laris ini?


via Nikkei



Sumber https://indoint.com/


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}