Home » » Spesifikasi dan Harga ZTE Nubia M2 Lite 2017

Spesifikasi dan Harga ZTE Nubia M2 Lite 2017

Posted by Flash Droid Pedia on Tuesday, October 9, 2018

Beberapa waktu yang lalu ZTE secara resmi merilis smartphone terbaru mereka yang diberi nama ZTE Nubia M2 Lite. Meski pun lebih murah dari saudaranya (ZTE Nubia M2), smartphone ini tetap dibekali dengan spesifikasi yang lumayan tinggi. Beberapa sektor ZTE Nubia M2 Lite bahkan terbilang cukup mumpuni, terutama pada sektor kamera.


Beberapa waktu yang lalu ZTE secara resmi merilis smartphone terbaru mereka yang diberi na Spesifikasi dan Harga ZTE Nubia M2 Lite 2017


Penasaran seperti apa spesifikasi smartphone terbaru dari ZTE ini? Langsung saja simak ulasan selengkapnya berikut.


Spesifikasi dan harga ZTE Nubia M2 Lite



  • Desain bodi


Berbicara mengenai desain, bodi yang dimiliki oleh ZTE Nubia M2 Lite terbilang cukup simpel namun elegan. Dengan keempat sudut yang melengkung dan garis tipis, desain bodi smartphone ini tampak sangat bagus. Apalagi bodi ini sudah menggunakan material full metal.


Sementara itu di bagian depan, kita akan disajikan dengan layar seluas 5.5 inch beresolusi 720 x 1280 pixels. Layar ini juga telah menerapkan teknologi IPS LCD Capacitive sehingga mampu menampilkan gambar yang cemerlang dan berkualitas. Selain itu teknologi 2.5D Curved Glass yang dimiliki oleh layar ini juga membuatnya tampak semakin elegan.


Terakhir untuk menghindarkannya dari goresan – goresan, layar ZTE Nubia M2 Lite telah dilapisi dengan Corning Gorilla Glass yang terbukti sangat baik kualitasnya.



  • Software dan hardware


Selanjutnya untuk sektor dapur pacu, ZTE Nubia M2 Lite dibekali dengan chipset MediaTek MT6750 Helio P10 yang digabungkan dengan prosesor Octa Core. Prosesor dengan 8 inti ini mampu menghasilkan kinerja yang maksimal dan didukung oleh kartu grafis Mali-860 berkecepatan 700 MHz.


Komputasi dan multi tasking pada smartphone ini akan ditopang oleh RAM 3 GB untuk memproses program dan game berat tanpa gangguan.


Di bagian software, smartphone ini telah menggunakan OS Android Nougat dan sistem interface Nubia UI 4.0. Dan yang paling menarik, ZTE Nubia M2 Lite telah membawa teknologi speaker 7.1 DTS Sound dan AW8738 Hi – Fi Audio chip sehingga kualitas suara yang dihasilkan sangat jernih dan berkualitas tinggi.

*Lanjutannya, klik page 2 yang ada di bawah




  • Kamera


Meskipun dibanderol dengan harga yang cukup murah, namun kamera yang dibawa oleh ZTE Nubia M2 Lite terbilang cukup berkualitas. Di bagian belakang, kita akan menemukan kamera beresolusi 13 MP (tanpa safir) yang dibekali dengan fitur LED Flash, HDR, Autofocus, dan lain – lain. Kamera ini juga mampu menghasilkan video dengan kualitas Full HD.


Sementara itu untuk kamera depannya memiliki resolusi yang lebih besar yaitu 16 MP. Kamera ini juga telah dibekali dengan lensa wide angle 80 derajat, fitur beauty skin, dan soft light Flash sehingga mampu menghasilkan foto selfie yang amat berkualitas.



  • Sistem penyimpanan


Perlu anda ketahui bahwa ZTE Nubia M2 Lite dirilis dalam dua varian dalam hal sistem penyimpanan. Di bagian ini ZTE telah membekali smartphone terbarunya dengan memori internal 32 GB dan 64 GB. Jika anda masih merasa kurang puas dengan kapasitas ini, anda bisa memperluasnya lagi menggunakan micro SD hingga kapasitas maksimal 128 GB.



  • Konektivitas


Untuk masalah konektivitas, ZTE Nubia M2 Lite telah dibekali dengan fitur – fitur standar smartphone seperti Wi – Fi, bluetooth, GPS, Hotspot, Micro USB 2.0, Browser, USB OTG, dan lain – lain.


Sementara untuk jaringan, smartphone ini mendukung layanan dual Hybrid SIM yang bisa diaktifkan keduannya atau hanya salah satunya. ZTE Nubia M2 Lite juga telah mendukung jaringan 4G LTE sebagai jaringan utama dan 2G GSM serta 3G HDSPA sebagai cadangannya.



  • Baterai


Pada sektor suplai daya, ZTE Nubia M2 Lite mengusung baterai jenis Li – Po berkapasitas 3000 mAh. Baterai ini dilengkapi degan fitur Quick charge dan penghemat baterai NeoPower 2.5 battery saver mode.


Harga


Di luar negeri, ZTE membanderol smartphone ini dengan harga 3.4 juta rupiah. Ketika masuk Indonesia nanti, harga ini bisa saja tetap dan bisa juga berubah.


Kelebihan



  1. Desain sangat elegan dengan bodi full metal dan layar 2.5 D Curved Glass

  2. Support 4G LTE

  3. Memori internal super besar

  4. Baterai 3000 mAh lengkap dengan fitur quick charge dan saver modenya

  5. Kamera belakang 13 MP

  6. Kamera depan 16 MP lengkap dengan fitur wide lens dan beauty skin

  7. Sudah menjalankan Android Nougat

  8. Dilengkapi fitu Hi – Fi audio


Kekurangan



  1. Harga kurang bersahabat meski untuk kalangan bawah

  2. Resolusi layar terbilang kurang besar jika dibandingkan dengan sektor lain




0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}