Home » » Spesifikasi dan Harga Meizu 6 Note, Serta Kelebihan Kekurangannya

Spesifikasi dan Harga Meizu 6 Note, Serta Kelebihan Kekurangannya

Posted by Flash Droid Pedia on Monday, October 22, 2018

Seakan tidak membiarkan produk sebelumnya yaitu Meizu 6 berkeliaran sendiri di pasaran, awal tahun kemarin Meizu secara resmi merilis smartphone terbarunya yang bernama Meizu 6 Note. Ditinjau dari nama, sudah cukup jelas bahwa smartphone ini merupakan produk pengembangan dari Meizu 6 yang telah dirilis lebih dulu.


Seakan tidak membiarkan produk sebelumnya yaitu Meizu  Spesifikasi dan Harga Meizu 6 Note, Serta Kelebihan Kekurangannya


Secara spesifikasi, tidak ada perubahan atau penambahan yang signifikan di berbagai sisi smartphone baik itu desain, dapur pacu, atau kamera. Namun, Meizu memastikan bahwa smartphone yang menyasar pasar mid – range ini akan ada perebedaan dari pendahulunya tersebut. Penasaran dengan spesifikasi Meizu 6 Note? Langsung saja simak ulasan selengkapnya berikut ini.


Spesifikasi dan harga Meizu 6 Note



  • Desain bodi


Sama seperti smartphone – smartphone anyar pada umumnya, Meizu juga telah membuat produknya tersebut dengan desain yang amat elegan. Tak ketinggalan bahan full metal telah membalut rapi bodi smartphone terbaru dari Meizu ini.


Sementara itu di bagian depan kita bisa menemukan sebuah bentangan layar berukuran 5.7 inch IPS LCD Capacitive dengan resolusi 1080 x 1920 sehingga terlihat sangat jernih. Menariknya lagi, layar ini juga telah dilapisi oleh sistem proteksi Corning Gorilla Glass sehingga anda tak perlu khawatir layar akan tergores.



  • Software dan hardware


Beralih ke sektor dapur pacu. Di bagian ini, tidak banyak perubahan yang diberikan oleh Meizu. Untuk chipsetnya, smartphone ini akan mengandalkan kemampuan dari chipset MediaTek Helio P20 yang berkolaborasi dengan prosessor Octa Core. Sementara untuk urusan grafis, Meizu 6 Note menyerahkannya pada GPU Mali – T880.


Tak hanya itu, untuk RAM-nya sendiri, Meizu memberikan dua varian yaitu 3 dan 4 GB. Dan di bagian software, smartphone terbaru dari Meizu ini sudah menggunakan sistem operasi terbaru dari Android yaitu Android Nougat v7.0.

*Lanjutannya, klik page 2 yang ada di bawah




  • Kamera


Di bagian fotografi, Meizu 6 Note tampil dengan cukup bagus pasalnya smartphone ini dibekali dengan kamera yang berkualitas.


Di bagian belakang saja, Meizu 6 Note dilengkapi dengan kamera beresolusi 16 MP lengkap dengan fitur Dual LED Flash, PD Autofocus, dan lain – lain.


Sayangnya tingginya resolusi kamera belakang tidak diikuti oleh kamera depan yang hanya memiliki resolusi 5 MP saja dan tanpa adanya LED Flash sehingga kurang maksimal ketika mengambil gambar pada kondisi gelap atau minim cahaya.



  • Sistem penyimpanan


Sistem penyimpanan yang dimiliki Meizu 6 Note mengikuti varian RAM – nya. Dimana jika anda membeli Meizu 6 Note dengan RAM 3 GB maka akan mendapatkan pasangan memori internal sebesar 32 GB. Namun jika anda membeli smartphone Meizu 6 Note dengan RAM 4 GB, maka anda akan mendapatkan memori internal yang lebih besar pula, yakni 64 GB.


Meskipun kedua varian tersebut sudah tergolong sangat besar, namun nyatanya Meizu masih memberikan slot micro SD yang bisa anda manfaatkan dengan kapasitas maksimal 256 GB.



  • Konektivitas


Sama dengan smartphone terbaru pada umumnya, Meizu 6 Note juga memiliki fitur konektivitas yang cukup lengkap, diantaranya Wi – Fi, Hotspot, Bluetooth v4.1, GPS, Micro USB, USB OTG, dan lain – lain.


Sementara untuk dukungan jaringannya, Meizu 6 Note telah mendukung seluruh jaringan yang tersedia saat ini seperti 2G GSM, 3G HDSPA, dan 4G LTE.



  • Baterai


Untuk memenuhi kebutuhan suplai dayanya, Meizu telah membekali smartphonenya kali ini dengan baterai jenis Li – Po non removable. Menariknya lagi, baterai ini sudah dilengkapi dengan fitur Fast Charging sehingga tidak memerlukan waktu lama untuk mengisi ulang dayanya.


Harga


Dari update terakhir, smartphone terbaru dari Meizu ini dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau, yakni sekitar 2,5 juta rupiah saja.


Kelebihan



  1. Desain elegan dengan digunakannya bodi full metal

  2. Layar 5,7 inch yang jernih dengan resolusi 1080 x 1920 pixels

  3. RAM 3 dan 4 GB

  4. Memori internal 32 dan 64 GB

  5. Support 4G LTE

  6. Kamera belakang 16 MP plus LED Flash

  7. Android Nougat v7.0

  8. Menggunakan chipset MediaTek Helio P20


Kekurangan



  1. Bateari non removable

  2. Kamera depan hanya memiliki resolusi 5 MP.




0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}