Ponselgue.com – Seiring dengan berkembangnya teknologi smartphone, banyak hal yang kini dipermudah dengan hadirnya berbagai aplikasi, termasuk untuk berkirim pesan. Meskipun begitu, tenyata masih banyak pengguna yang masih menggunakanan SMS, bahkan masih memanfaatkannya dalam kegiatan sehari-hari.
Jika pengguna bisa dengan mudah mencadangkan pesan di aplikasi instant messaging, Anda juga bisa mencadangkan pesan SMS di perangkat Anda.
Baca juga :
- 3 Cara Backup Data Android Sebelum Ganti Perangkat Baru
- Panduan Cara Mengubah Tema Whatsapp (Download 100+ Tema)
- Penyebab dan Cara Mengatasi Sensor Sidi Jari Tidak Berfungsi di Android
Cara Backup SMS di Android
Selain melalui Helium, cara yang paling mudah untuk mencadangkan data SMS di perangkat Android Anda adalah dengan menghubungkannya ke akun Google.
Untuk itu, kali ini saya akan membagikan tutorial untuk mencadangkan SMS di Android melalui Gmail. Simak cara selengkapnya berikut ini.
1. Aktifkan IMAP di akun Gmail
• Login ke akun Gmail kamu.
• Selanjutnya, klik ikon gear yang terdapat di bagian pojok kanan atas.
• Setelah itu pilih opsi “Setelan” di menu dropdown.
• Klik pada tab “Penerusan dan POP/IMAP” di Setelan Gmail.
• Terakhir, atur IMAP sesuai dengan kotak yang berisi persetujuan untuk mengaktifkannya.
2. Download Aplikasi SMS Backup
• Setelah mengaktifkan IMAP di Gmail, sekarang download aplikasi SMS Backup+ di Google Play Store.
• Setelah berhasil terinstal, buka aplikasinya.
• Klik tombol Connect.
• Pilih akun Google yang sama dengan yang sudah Anda atur diatas
• Klik tombol Backup untuk memulai proses pencadangan SMS.
Untuk melihat pesan yang dicadangkan, Anda hanya perlu masuk ke akun Gmail Anda kemudian membuka tab SMS, yang terletak di kolom kiri diantara Kotak Masuk, Surat Terkirim, Draf, dll.
3. Konfigurasi Fitur Pencadangan Otomatis
Jika Anda mengirim banyak pesan SMS sekaligus, Anda bisa mengaktifkan fitur pencadangan otomatis. Berikut caranya :
• Pertama, buka aplikasi SMS Backup+ di smartphone Anda.
• Setelah itu klik opsi “Auto backup”
• Selanjutnya buka opsi “Auto backup settings”
• Pilih opsi “Reguler schedule” untuk mengatur waktu yang Anda inginkan mem-backup data SMS di perangkat Android Anda.
• Terakhir, beri centang opsi “Require WiFi” untuk melakukan pencadangan jika hanya tersambung ke jaringan Wi-Fi.
Nah, demikianlah cara backup SMS di Android ke Gmail agar bisa tidak hilang dan bisa diakses kapan saja. Jika Anda menemui masalah saat mencoba langkah diatas, Anda bisa melakukan cara alternatif untuk mencadangkan data SMS Anda. Selamat mencoba!
Sumber https://indoint.com/
0 comments:
Post a Comment