Apple Garap Generasi Terbaru iPad Mini – Raksasa asal Negeri Paman Sam, yakni Apple disebut-sebut saat ini tengah menggarap iPad Mini generasi terbaru. Tentu, kabar ini membuat publik merasa penasaran.
Sementara itu, menurut rumor yang berkembang, perusahaan teknologi asal Cupertino ini dikabarkan kuat bahwa bakal segera mengumumkan iPad Mini barunya bersamaan dengan jajaran perangkat anyar lain di sebuah gelaran khusus yang akan dihelat pada 30 Agustus 2019.
Di sisi lain, berdasarkan informasi yang dilansir Ubergizmo pada Rabu (24/10/2018), rumor yang meruak soal Apple menggarap iPad Mini teranyar terkuak dari prediksi analis Ming-Chi Kuo.
Spekulasi yang dituturkan oleh Kuo sendiri memang dikenal selalu akurat menjelang peluncuran perangkat baru Apple. Hal ini bisa menjadi salah satu patokan penting untuk mengetahui status lebih lanjut terkait kabar mengenai iPad Mini buatan Apple.
“iPad Mini baru akan masuk ke dalam agenda peluncuran. Ia akan hadir dengan prosesor baru dan panel layar yang digarap dengan biaya terjangkau,” ujar Kuo.
Tak sampai di situ saja, bahkan Kuo sendiri pun juga mengungkap jika selain iPad Mini, perusahaan asal Amerika Serikat tersebut pun juga akan mengumumkan iPad Pro generasi baru. Adapun perubahan yang dibawa pada iPad Pro edisi kali ini yaitu terletak pada kehadiran port USB Type-C.
Di samping itu, Kuo menyebut kalau Apple Pencil juga akan hadir dalam desain baru dan akan kompatibel dengan jajaran iPad yang dirilis di tahun-tahun sebelumnya.
Bahkan, Kuo juga mengklaim kalau Apple akan memamerkan jajaran perangkat Mac terbarunya.
Ada tiga perangkat Mac dan satu laptop MacBook baru yang akan diperlihatkan. Menariknya, semua perangkat Mac kali ini akan dibanderol dengan harga yang lebih bersahabat.
Dengan rumor tersebut, tentu tak hanya flagship saja yang jadi fokus Apple. Melainkan juga perangkat lain seperti iPad. Dengan demikian, tak heran jika Apple selaku produsen raksasa pesaing berat Samsung ini bakal siap menyasar di beberapa segmen produk kelas menengah atas.
Sumber https://indoint.com/
0 comments:
Post a Comment