Huawei Dikritik Soal Notch pada P20 – Ketatnya persaingan pasar yang terjadi di antara para vendor smartphone bukan merupakan hal yang aneh. Beberapa pabrikan pun justru saling ‘menjatuhkan” satu sama lain guna mengunggulkan produk buatannya. Salah satunya yaitu Huawei yang mana termasuk salah satu yang melakukannya. Bahkan, kali ini secara terang-terangan, pabrikan asal Tiongkok tersebut dilaporkan mengejek iPhone X dengan membandingkan ukuran notch produknya, P20.
Berdasarkan atas laporan yang dikutip langsung dari Softpedia pada Selasa (4/9/2018), pihak produsen, dalam hal ini Huawei dalam sebuah acara menggambarkan desain notch P20 jauh lebih baik daripada iPhone X.
Dalam penjelasannya, notch Huawei P20 yang lebih kecil diklaim oleh pihaknya bisa menyuguhkan “lebih banyak informasi”. Namun, penjelasan tersebut disertai gambar yang membandingkan antara P20 dan iPhone X. Menariknya, kini gambar tentang cara Huawei membandingkan produknya dengan iPhone X itu telah beredar di internet.
Akan tetapi, tampaknya apa yang dilakukan pabrikan asal Tiongkok tersebut menuai banyak krtik. Dimana, taktik Huawei itu justru dinilai menjadi bumerang. Setelah gambar tersebut diunggah oleh Oliur Rahman di Twitter, muncul beberapa pendapat bahwa desain notch itu menunjukkan iPhone X “lebih bersih” daripada P20.
Tak sampai di situ saja, bahkan ada beberapa yang juga berpendapat jika promosi Huawei tersebut pada akhirnya menjadi iklan gratis untuk Apple. Mengingat, secara tak langsung iPhone X justru memiliki keunggulan yang dijelaskan sendiri oleh Huawei.
Di sisi lain, terlepas dari berbagai kritik yang muncul tersebut, tampaknya memang pihak Apple akan selalu tetap setia dengan desain notch yang ada. Bahkan, berdasarkan atas beberapa laporan, diketahui bahwa nantinya iPhone terbaru akan memiliki desain yang sama.
Sebagai tambahan informasi saja bahwa Apple sendiri saat ini tengah dilaporkan akan mengumumkan tiga varian iPhone pada 12 Agustus 2019. Perusahaan asal Negeri Paman Sam itu juga telah menyebar undangan acara pengumuman iPhone 2018.
Sumber https://indoint.com/
0 comments:
Post a Comment