Home » » Cara Mengecek Nomor Axis Sendiri Bagi Yang Sering Lupa

Cara Mengecek Nomor Axis Sendiri Bagi Yang Sering Lupa

Posted by Flash Droid Pedia on Friday, September 28, 2018

 Menghapal nomor hp sendiri memang menjadi hal yang wajib bagi pengguna smartphone Cara Mengecek Nomor Axis Sendiri Bagi Yang Sering LupaPonselgue.com | Cara cek nomor Axis – Menghapal nomor hp sendiri memang menjadi hal yang wajib bagi pengguna smartphone. Selain memudahkan saat berkenalan dengan teman bisnis, pada saat mengisi pulsa tentu kita tidak  harus repot-repot membuka catatan saat memberikan nomor kita.


Masalahnya hadir saat kita lupa dengan nomor sendiri, sementara kita tidak menyimpan nomor tersebut atau kemasan perdananya sudah hilang. Apa yang harus kita lakukan?


Tenang, bagi pengguna provider Axis, Anda bisa membaca 3 metode cara cek nomor Axis yang akan kami ulas di bawah ini.


Baca juga : Begini Cara Menggunakan Kuota Lokal AXIS


3 Cara Cek Nomor Axis


Cek Nomor AXIS via Dial Kode USSD


 Menghapal nomor hp sendiri memang menjadi hal yang wajib bagi pengguna smartphone Cara Mengecek Nomor Axis Sendiri Bagi Yang Sering Lupa
Ilustrasi (Shutterstock)

Cara pertama yang bisa Anda lakukan untuk mengecek nomor Axis Anda yaitu melalui dial. Ada beberapa cara untuk melakukannya, antara lain :



  1. Kode paling mudah diingat adalah dial kode USSD *2# kemudian tekan Call/Yes. Setelah itu tunggu beberapa saat sampai Anda menerima informasi mengenai kartu Axis yang Anda gunakan sekarang.

  2. Kode USSD lain yang bisa Anda coba adalah *123*7# lalu ketuk Call/Yes. Pilih menu nomor 5 (informasi nomor kartu).

  3. Yang terakhir adalah ketik *123*10# pada dialpad lalu tekan Call/Yes. Tunggu sampai Anda menerima informasi mengenai nomor AXIS Anda di layar ponsel.


Baca juga : 2 Cara Transfer Pulsa Axis Dengan Layanan Bagi Pulsa


Cek Nomor AXIS via Aplikasi AXIS Net


 Menghapal nomor hp sendiri memang menjadi hal yang wajib bagi pengguna smartphone Cara Mengecek Nomor Axis Sendiri Bagi Yang Sering Lupa


Axis menyediakan aplikasi khusus untuk memudahkan pelanggan dalam mengakses setiap layanan yang mereka tawarkan. Aplikasi ini diberi nama AXIS Net, tersedia untuk perangkat Android dan yang berbasis iOS.


Setelah Anda selesai download aplikasi tersebut, segera lakukan registrasi dengan nomor Anda. ikuti langkah-langkahnya berikut ini.



  • Buka aplikasi AXISnet, kemudian daftarkan nomor Anda untuk login. Anda tinggal mengikuti petunjuk yang diberikan dengan dengan mengisi kolom informasi atau keterangan yang dibutuhkan.

  • Setelah selesai mendaftar, Anda akan menerima kode verifikasi melalui SMS.

  • Setelah berhasil login, Anda bisa mulai menggunakan layanan yang tersedia dan melihat melihat informasi akun, paket layanan, notifikasi, dan promo AXIS. Dalam hal ini Anda juga bisa melihat nomor Axis Anda tertera di halaman depan.


Nah, jika sewaktu-waktu Anda lupa, Anda hanya perlu membuka aplikasi Axisnet, kemudian melihat nomor Anda disana. Mudah bukan?


Baca juga : Puluhan Paket Internet Axis 3G/4G Murah Terbaru 2018


Cek Nomor AXIS via Bantuan Operator


 Menghapal nomor hp sendiri memang menjadi hal yang wajib bagi pengguna smartphone Cara Mengecek Nomor Axis Sendiri Bagi Yang Sering Lupa
Foto : Pexels

Hampir semua perusahaan telekomunikasi menyediakan layanan call center untuk membantu para pelanggan produk mereka. Dalam hal ini provider seluler menyediakan bantuan operator atau customer service bagi pelanggan yang membutuhkan, termasuk bagi pelanggan yang lupa dengan nomor Axis meraka sendiri.


Jika tempat tinggal Anda cukup jauh dari gerai Axis, Anda bisa mencoba meminta bantuan operator untuk memberitahu nomor Axis yang digunakan. Berikut caranya :



  1. Pelanggan AXIS dapat menghubungi nomor 838 supaya terhubung ke call center atau customer service representative AXIS. Nantinya pelanggan akan dikenakan biaya Rp.800 setiap panggilan.

  2. Anda juga bisa menghubungi call center Axis menggunakan nomor dari operator lain ke nomor 0838 8000 838.

  3. Pengguna juga bisa mengirim email ke operator ke alamat cs@axisnet.id


Demikianlah cara cek nomor Axis bagi pelanggan yang lupa nomor sendiri. Anda bisa memilih metode yang paling mudah sesuai dengan keinginan Anda.



Sumber https://indoint.com/


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}