Home » » 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran

10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran

Posted by Flash Droid Pedia on Tuesday, September 11, 2018

Jenis Yoga dan Manfaatnya – Siapa yang tak mengenal yoga? Dalam sejarahnya, jenis olahraga yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu. Hingga saat ini, semakin ramai orang yang tidak hanya sekadar mengenal yoga, namun juga menjalaninya.


Nah, hal yang menjadi permasalahan adalah sangat banyak tipe atau jenis yoga yang ada di dunia. Bagi kamu yang baru saja ingin memulai yoga untuk pemula, kamu wajib menyimak jenis-jenis yoga yang akan Tokopedia rekomendasikan beserta manfaatnya, nih! Jadi, baca sampai habis ya, Toppers!


Baca Juga: Ketahui 7 Manfaat Olahraga Senam Zumba Ini


Macam / Jenis Yoga untuk Pemula dan Manfaatnya


1. Yoga Bikram


Jenis yoga yang pertama adalah yoga bikram. Saat ini, yoga bikram sudah mulai populer di telinga masyarakat, lho! Yoga bikram merupakan jenis yoga yang terdiri dari dua rangkaian pernapasan dan 26 gerakan. Namun, hal yang unik dari yoga bikram adalah harus dilakukan di ruangan panas dengan suhu kurang lebih 40,6 derajat Celsius dan kelembaban sekitar 40 persen.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Sumber Gambar: Bikram Yoga – Santa Fe


Bagi kamu yang ingin membakar kalori lebih banyak, jenis yoga bikram sangat cocok untuk kamu karena suhu ruangan yang sudah membuat kamu berkeringat saja tidak cukup. Kamu harus tetap melakukan gerakan-gerakan tersebut di dalam kondisi telah berkeringat sehingga gerakan akan terasa lebih berat dan kalori yang akan dibuang pun akan semakin banyak.


Dengan yoga bikram, manfaat yang akan kamu dapatkan antara lain adalah pembuangan racun yang lebih mudah untuk dilakukan serta membuat tubuh kamu lebih mudah lentur.


2. Yoga Ashtanga


Yoga Ashtanga merupakan salah satu jenis yoga yang dapat dibilang cukup menantang sebab 6 seri postur yoga atau yang biasa dikenal dengan Ashtanga series pada dasarnya merupakan sinkronisasi pernapasan serta gerakan-gerakan yang tujuannya untuk membersihkan tubuh. Kamu bisa berlatih jenis yoga Ashtanga ini dengan dua metode.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Sumber Gambar: Yoga Works


Pertama, kamu bisa menjalaninya dengan panduan instruktur dan kamu juga bisa menjalaninya dengan tanpa panduan instruktur, namun instruktur harus tetap bersama kamu untuk mengobservasi postur gerakan. Jenis yoga Ashtanga sangat cocok untuk kamu yang atletis namun tidak direkomendasikan buat kamu yang memiliki otot dan sendi yang lemah.


Manfaat yang akan kamu dapatkan dari jenis yoga Ashtanga adalah perubahan kekuatan pada fisik dan mental.


3. Yoga Iyengar


Jenis yoga Iyengar sebenarnya adalah metode yoga yang sangat sistematis karena memperhatikan seluruh anatomi tubuh secara detail. Biasanya, dalam pelaksanaan yoga Iyengar, penggunaan benda-benda sangat dibutuhkan, seperti tali, kursi, selimut, blok atau bantalan.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Sumber Gambar: Balmain Iyengar Yoga Studio


Penggunaan benda-benda ini bertujuan untuk membentuk presisi postur tubuh yang ideal. Jenis yoga Iyengar ini sangat cocok untuk kamu yang senang melakukan sesuatu dengan detail.


Banyaknya manfaat dari jenis yoga Iyengar yang akan kamu dapatkan antara lain adalah untuk meningkatkan stabilitas tubuh, kekuatan tubuh, dan fleksibilitas tubuh. Selain itu, jenis yoga Iyengar juga dapat dimanfaatkan sebagai terapi untuk kesehatan.


4. Yoga Vinyasa


Yoga Vinyasa dapat dikatakan sebagai salah satu jenis yoga yang memiliki gerakan dinamis. Yoga Vinyasa tidak memiliki aturan terikat akan rangkaian-rangkaian gerakan di dalamnya sehingga jenis yoga ini akan lebih menarik daripada jenis yoga yang lainnya. Kamu seperti mendapatkan kejutan setiap berlatih jenis yoga Viyansa karena gerakan yang akan dilakukan setiap pertemuan akan berbeda-beda mengikuti arahan instruktur.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Sumber Gambar: Livestrong.com


Yoga Vinyasa memfokuskan koordinasi antara napas, fisik, dan postur serta memiliki tempo yang cenderung lebih cepat. Jenis yoga ini sangat cocok untuk kamu yang tidak begitu menyukai aturan ketat dan menyukai spontanitas.


Banyak sekali manfaat yang bisa kamu dapatkan dari yoga Vinyasa karena banyaknya jenis gerakan dari jenis yoga ini. Beberapa manfaatnya adalah untuk memperkuat otot lengan dan memberikan kekuatan untuk seluruh bagian tubuh.


5. Yoga Hatha


Yoga Hatha adalah jenis yoga untuk pemula. Jenis yoga ini sangat cocok buat kamu yang baru memutuskan untuk memulai melakukan olahraga yoga sebab gerakan yang akan dilakukan tergolong ke dalam gerakan sederhana dan terdiri dari kelas teknik dasar, seperti postur dasar yoga, kelas pengantar, dan teknik pernapasan.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Sumber Gambar: Life Space


Jenis yoga Hatha lebih mementingkan kenyamanan penyelarasan latihan fisik serta pernapasan, bukan mengedepankan kecepatan. Gerakan-gerakan di dalam yoga Hatha bermanfaat untuk untuk meningkatkan fleksibilitas tubuh  dan mengurangi stress berlebih.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran



Baca Juga: Hati-hati, Ini Dia Kesalahan Saat Berlatih Yoga di Rumah


6. Yoga Yin


Bagi kamu yang suka ketenangan, jenis yoga satu ini adalah senam yoga paling cocok buat kamu, yaitu yoga Yin. Di dalam yoga Yin, kamu tidak diharuskan untuk melakukan banyak gerakan dan akan membuat kamu terlihat lebih pasif.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Sumber Gambar: Cultivate Calm Yoga


Biasanya, kamu akan melakukan satu pose gerakan dalam jangka waktu lumayan panjang, sekitar 3-5 menit. Secara sederhana, yoga Yin berfungsi untuk melatih tubuh dengan gerakan posisi duduk dan berbaring.


Meskipun jenis yoga ini tidak memerlukan banyak gerak, namun manfaat yang dimilikinya sangat banyak, loh, Toppers! Dengan yoga Yin, kamu bisa melatih sisi meditatif sehingga akan mendapatkan ketenangan dari aktivitasmu yang padat serta akan memberikan kelonggaran pada lapisan jaringan tubuh dan tulang sendi.


7. Yoga Prenatal


Jenis yoga yang satu ini dikhususkan bagi kamu yang sedang hamil. Gerakan-gerakan di dalam yoga Prenatal yang akan dilakukan biasanya meliputi latihan area pinggul, latihan pernapasan serta beberapa pose dari yoga restorasi. Yoga Prenatal sangat penting untuk dilakukan saat sedang hamil.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Sumber Gambar: LittleGuide Detroit


Karena akan memberikan banyak manfaat untuk kamu dan jabang bayi, seperti membuat kamu tetap aktif selama masa kehamilan, lebih kuat, dan akan meningkatkan energi yang sebelumnya disebabkan oleh perubahan hormon di dalam tubuh.


8. Yoga Restorasi


Seperti layaknya yoga Iyengar, jenis yoga restorasi merupakan senam yoga yang memerlukan bantuan benda-benda seperti blok, bantal, dan selimut. Biasanya, setiap satu gerakan dari yoga restorasi diperlukan lima menit bahkan lebih, dan dalam satu kali latihan dilakukan lima sampai enam gerakan.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Sumber Gambar: The Pad Studios


Meski gerakannya terdengar cukup sedikit dan sederhana, namun manfaat yang diberikan dari jenis yoga ini sangat berlimpah, di antaranya berguna untuk memperlambat detak jantung, menenangkan sistem saraf, dan menghilangkan stress.


9. Yoga Kundalini


Jenis yoga Kundalini mungkin kurang cocok untuk kamu yang menganggap bahwa melakukan senam yoga adalah untuk mencari ketenangan diri. Di yoga Kundalini, beberapa gerakan yang akan kamu lakukan di antaranya adalah latihan gerakan, postur, pernapasan, dan meditasi sehingga kamu akan mengeluarkan banyak tenaga untuk jenis yoga ini.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Sumber Gambar: Joy Yoga


Teknik pernapasan yang cepat merupakan salah satu kegiatan vital yang wajib dilakukan selama kegiatan yoga Kundalini berlangsung. Namun, walaupun yoga Kundalini terdengar sangat menguras tenaga, manfaat penting yang akan kamu dapatkan dari jenis yoga ini adalah peningkatan tenaga di bagian bawah tulang belakang.


10. Yoga Hot


Seperti yoga bikram, yoga Hot merupakan jenis yoga yang dilakukan di dalam ruangan panas dengan suhu 30 hingga 40 derajat Celsius dengan rangkaian 26 gerakan. Jenis yoga Power, Bikram, dan Vinyasa merupakan tipe yoga yang sering dilakukan di dalam senam yoga Hot ini.


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Sumber Gambar: Express Hot Yoga


Manfaat yang akan kamu dapatkan pun hampir sama dengan manfaat dari yoga bikram, seperti peningkatan fleksibilitas dan kekuatan tubuh sebab kamu akan mengeluarkan keringat sekitar dua kali lipat dibandingkan saat kamu melakukan senam yoga jenis lain.


Baca Juga: 10 Gerakan Yoga Ini Dijamin Ampuh Mengecilkan Perut Buncitmu


Nah, itulah 10 jenis yoga beserta manfaatnya yang akan meningkatkan kesehatan tubuh dan pikiran kamu! Meskipun masih banyak lagi jenis-jenis yoga yang ada di dunia, beberapa daftar di atas dirasa sudah cukup untuk bisa kamu jadikan referensi pemilihan jenis yoga yang cocok untuk kamu.


Jadi, jenis yoga yang mana yang lebih kamu suka? Apakah kamu tipe yang mencari ketenangan diri atau kekuatan tubuh? Apapun pilihanmu, hal yang paling penting adalah niat untuk rutin berolahraga ya, Toppers.


Selain itu, dapatkan berbagai macam perlengkapan yoga, seperti baju yoga dan matras yoga terlengkap serta dengan harga terbaik hanya di Tokopedia! Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, mulai biasakan hidup sehat mulai dari sekarang!


 


 yang berasal dari India ini telah hadir sejak lima sampai seribu tahun yang lalu 10 Jenis Yoga dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh dan Pikiran
Rutin olahraga yoga sendiri di rumah dan lengkapi peralatannya di sini!




Sumber https://dennypedia.com/


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}