Home » » Sudah Pernah Dengar Sekstortion Belum?

Sudah Pernah Dengar Sekstortion Belum?

Posted by Flash Droid Pedia on Tuesday, August 28, 2018

doktersehat beli alat bantu seks

DokterSehat.Com– Belakangan ini, istilah sekstortion tengah ramai menjadi buah bibir netizen dan warganet di dunia maya. Namun, tahukah Anda apa itu sekstortion? Dan mengapa pembahasannya begitu meluas, bahkan sempat viral beberapa waktu lalu?

Sesuai dengan namanya, istilah yang satu ini memang berkaitan dengan urusan seksual, hanya saja lebih ke arah psikologi, bukan perlakuan seksnya. Secara sederhana, banyak yang menyebutkan jika sekstortion merupakan sebuah gairah seksual yang timbul bukan karena bercinta, tapi hanya dengan melihat foto atau video bugil dari pasangan.

Jadi, mengapa sekstortion saaat ini menjadi viral adalah karena sekarang kita hidup di era digital. Hampir semua orang sudah menggunakan ponsel pintar untuk berkomunikasi dengan orang lain. Nah, sayangnya ponsel pintar itu sering disalah gunakan oleh beberapa pihak.

Jadi, ketika ada pria yang meminta foto bugil pasangannya, lalu menggunakan foto itu sebagai fantasi peningkat gairah, itulah yang dinamakan sekstortion. Bahkan parahnya lagi, banyak kasus seperti ini terjadi dan si pria justru mengancam akan menyebarluaskan foto itu jika wanita tidak menuruti apa permintaan dari pria tersebut.

Tentu saja hal ini menjadi sebuah problem dan masalah besar yang dialami oleh kebanyakan remaja saat ini. Sebab, tidak hanya satu atau dua orang saja yang sudah menjadi korban, tapi banyak, bahkan tidak terhitung jumlahnya.

Dengan adanya kasus ini, banyak wanita yang merasa dirinya adalah korban mendatangi pakar psikologi untuk menceritakan apa yang telah terjadi dan meminta saran terbaik. Namun, semua sudah telat, ketika wanita sudah memberikan foto bugilnya kepada pria, dia harus menyiapkan mental ketika fotonya dipublikasikan.

Sebab, ketika dituruti, permintaan sang pria tidak akan ada habisnya. Bahkan permintaan itu bisa tidak masuk akal. Oleh karenanya, saat masih pacaran, jangan sekali-kali kita mengirimkan foto bugil kepada pasangan, apapun alasannya untuk menghindari hal ini terjadi.


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}