Home » » Penderita Diabetes Lebih Rentan Terkena Kanker

Penderita Diabetes Lebih Rentan Terkena Kanker

Posted by Flash Droid Pedia on Friday, August 17, 2018

tes-diabetes-doktersehat
Photo Source: Flickr/v1ctor

DokterSehat.Com– Diabetes kini telah menjadi salah satu penyakit yang paling sering menyerang masyarakat Indonesia. Yang menjadi masalah adalah, banyak orang yang masih menerapkan gaya hidup tidak sehat seperti suka mengonsumsi makanan manis, tidak menjaga berat badan tetap ideal, dan malas berolahraga sehingga sangat rentan terkena masalah kesehatan ini.

Dilansir dari Telegraph, para peneliti dari George Institute for Global Health menemukan fakta menarik tentang diabetes pada wanita. Kaum hawa yang menderita penyakit ini ternyata memiliki risiko 27 persen lebih banyak untuk terkena kanker jika dibandingkan dengan kaum hawa yang tidak mengidap diabetes. Sementara itu, pria dengan diabetes hanya memiliki risiko terkena kanker sebesar 19 persen.

“Meski cenderung lebih baik dalam menerapkan gaya hidup sehat, dalam realitanya wanita justru cenderung kurang mempedulikan gejala-gejala dari suatu penyakit dibandingkan dengan kaum pria. Hal inilah yang kemudian membuat penanganan masalah kesehatan pada wanita cenderung terlambat sehingga penyakitnya sudah cukup parah dan sulit untuk ditangani,” ucap salah satu peneliti, dr. Sanna Peters.

Dalam penelitian ini, dihasilkan fakta bahwa wanita yang mengidap diabetes memiliki risiko terkena kanker ginjal hingga 11 persen, kanker mulut hingga 13 persen, kanker perut sebesar 14 persen, dan leukemia atau kanker darah sebesar 15 persen. Sebaliknya, wanita dengan diabetes justru memiliki risiko lebih rendah sebesar 12 persen untuk terkena kanker hati.

Dalam tiga dekade terakhir, jumlah penderita diabetes di seluruh dunia meningkat hingga 2 kali lipat. Para peneliti memang masih belum benar-benar mengetahui apa penyebabnya, namun besar kemungkinan hal ini dipicu oleh gaya hidup tidak sehat yang dilakukan oleh sebagian masyarakat modern.


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}