Home » , » Xiaomi Pocophone Bakal Dibanderol dengan Harga Terjangkau

Xiaomi Pocophone Bakal Dibanderol dengan Harga Terjangkau

Posted by Flash Droid Pedia on Thursday, July 26, 2018


Dilego Murah, Bocoran Xiaomi Pocophone Mulai Tersebar – Tak berbeda dengan produsen gadget lain, Xiaomi pun juga tengah menyiapkan satu perangkat yang mana sampai detik ini masih belum terungkap. Dimana, kabarnya ponsel tersebut akan membawa nama Pocophone yang mana hingga saat ini, informasi seputar smartphone tersebut masih menjadi misteri.


 Bocoran Xiaomi Pocophone Mulai Tersebar Xiaomi Pocophone Bakal Dibanderol dengan Harga Terjangkau


Walaupun demikian adanya, lambat laun informasi yang terkait dengan Pocophone kini pun sudah mulai tersebar di dunia sedikit demi sedikit. Menariknya, salah satu akun pembocor, @rquandt dilaporkan telah berhasil mengungkap sedikit informasi soal perangkat ini.


Sementara itu, untuk soal performa, menurut berita yang dilansir dari Phone Arena, Rabu (25/7/2018), smartphone ini akan mengusung spesifikasi tinggi dengan banderol yang terjangkau. Pocophone juga akan menyambangi wilayah Eropa Timur terlebih dulu.


Dari laporan tersebut, disebutkan bahwa nantinya ponsel bertajuk Xiaomi Pocophone akan dipersenjatai dengan Snapdragon 845. Seperti biasa, Xiaomi menyediakan dua varian untuk Pocophone. Varian pertama dengan RAM 6GB/ROM 64GB akan dibanderol dengan harga 420 euro (Rp 7,1 juta), sedangkan varian RAM 6GB/ROM 128GB akan dijual 460 euro (Rp 7,7 juta).


Apabila memang kabar ini benar adanya maka sudah tentu nantinya Pocophone akan menjadi perangkat berbekal Snapdragon 845 yang dijual dengan harga terjangkau di pasar Eropa. Belum lagi, smartphone berlayar 5,99 inci ini akan memiliki resolusi 2.160 x 1.080 piksel.


Kedua varian akan hadir dalam pilihan warna grey dan blue. Akan tetpai, sayangnya hingga saat ini, produsen asal Negeri Tirai Bambu tersebut masih belum berkomentar apapun terkait smartphone Pocophone ini secara lebih detail.


Namun yang pasti, kehadiran Pocophone ini patut ditunggu, mengingat Xiaomi selalu mengklaim sebagai perusahaan yang inovatif pada fitur dan desain smartphone-nya.


Di sisi lain, satu hal yang menarik bahwa meski Xiaomi belum angkat bicara seputar smartphone ini, nama Pocophone sendiri ternyata sudah terdaftar di Indonesia.


Berdasarkan penelusuran Tekno Liputan6.com, nama Pocophone ada di situs sertifikasi Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI) Kementerian Komunikasi dan Informatika.





Tak hanya muncul di situs SDPPI, nama smartphone ini juga muncul di situs sertifikasi Tingkat Kandungan Dalam Negeri Kementerian Perindustrian.




Sumber https://indoint.com/


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}