Bulan Oktober ini Huawei kembali merilis produk barunya tidak hanya satu melainkan dua smartphone terbaru yakni Huawei Nova dan Huawei Nova Plus. Dan kali ini kita yang akan kita bahas di sini ialah spesifikasi Huawei Nova. Smartphone yang memiliki desain feminim dan berukuran lebih kecil daripada Huawei Nova Plus.
Smartphone mid-range yang dirilis dalam tiga varian warna yakni Silver, Gray dan Golden ini mengusung berbagai fitur menarik yang tidak kalah canggih dari smartphone kelas menengah lainnya. Sebut saja memori RAM berkapasitas 3GB, akses jaringan 4G LTE serta kamera 12MP merupakan beberapa fitur unggulan yang diusungnya.
Lalu apa lagi keistimewaan smartphone yang dibanderol di kisaran harga 6 jutaan ini? Berikut ini ulasan spesifikasi Huawei Nova, yang mengusung RAM 3GB dan harga 6 jutaan.
Spesifikasi Huawei Nova
- Desain Bodi Berbahan Metal
Jika dilihat sekilas, Huawei Nova memiliki tampilan luar yang cukup elegan dan tampak cantik dengan empat sudutnya yang agak membulat dan bodi terbuat dari bahan metal.
Huawei Nova terasa nyaman ketika digenggam karena bagian belakangnya berbentuk sedikit melengkung serta dimensi bodi yang tidak terlalu besar dan ringan. Smartphone ini memiliki ukuran bodi 141.2 mm x 69.1 mm x 7.1 mm dan berat 146 gram.
Beralih ke bagian depan, tampilan visual Huawei Nova pun tampak cemerlang dan jernih terutama karena adanya layar panel IPS LCD capacitive touchscreen kedalaman 16 juta warna dan berukuran 5 inci.
Layar yang menggunakan kaca berteknologi 2.5D dan sudah mendukung multitouch ini memiliki kerapatan piksel yang cukup tinggi yakni 441 ppi serta resolusi berkualitas Full HD 1080 x 1920 piksel.
- Spesifikasi Dapur Pacu
Sementara itu di sektor dapur pacu, Huawei menanamkan jeroan berupa chipset Qualcomm Snapdragon 625 Octa-core Cortex-A53 2.0 GHz yang dikombinasikan dengan kartu grafis GPU Adreno 506 dan memori RAM berkapasitas 3GB.
Performa dari perpaduan hardware ini cukup memuaskan ketika dipakai untuk memainkan berbagai game bergrafis tinggi maupun menjalankan berbagai aplikasi yang ada di sistem operasi Marshmallow.
- Kapasitas Memori Ponsel
Untuk menyimpan data file musik, file game maupun file sistem yang ukurannya tidaklah kecil, Huawei Nova menyediakan memori internal berkapasitas 32GB. Selain itu, Huawei nova juga menawarkan opsi perluasan memori menggunakan microSD berkapasitas maksimal 256GB menggunakan slot kartu SIM ke 2.
- Spesifikasi Kamera Ponsel
Berlanjut ke sektor fotografi, kamera yang diusung Huawei Nova cukup menyenangkan ketika dipakai untuk mengabadikan foto maupun video. Kamera belakangnya beresolusi 12 MP dan bisa merekam video berkualitas 2160@30fps.
Sementara itu, kamera depannya menggunakan kamera beresolusi 8MP yang mampu menyajikan kualitas foto selfie dan video call yang jernih.
- Konektivitas dan Akses Jaringan
Untuk mendukung aktivitas download, streaming maupun browsing, Huawei Nova menyediakan akses internet cepat dari jaringan 4G LTE Cat6 300/50 Mbps, 3G HSDPA dan 2G GSM.
Selain itu, Huawei Nova juga menyediakan fitur konektivitas standar lainnya seperti slot Dual-SIM, Wi-FI, Bluetooth, navigasi A-GPS dan port USB Type-C 1.0 reversible connector.
- Fitur-fitur Tambahan
Huawei Nova juga menyediakan fitur 3.5 audio jack serta MP3 dan MP4 Player untuk memainkan file video dan audio. Sensor-sensor standar seperti Accelerometer, Proximity, Hall Effect, Compass, Gyroscope, Ambient Light dan Fingerprint juga ditanamkan ke dalam smartphone mid-range ini.
- Kapasitas Sumber Daya Ponsel
Sementara itu, untuk mentenagai semua aktivitas komputasinya, Huawei menanamkan baterai berkapasitas 3020 mAh ke dalam smartphone terbarunya ini. Baterai non-removable Lithium Polimer tersebut mampu bertahan dipakai untuk memainkan musik selama 26 jam, memutar video hingga 7 jam serta mampu bertahan dalam keadaan siaga selama 290 jam.
Harga Huawei Nova
Bila melihat spesifikasi yang diusungnya, Huawei Nova tampaknya akan menjadi pesaing ketat dari ponsel-ponsel mid-range produksi Xiaomi maupun Samsung. Lalu berapa harga yang layak disematkan untuk smartphone kelas menengah ini? Kabarnya Huawei membanderol Huawei Nova di kisaran harga Rp. 6 jutaan.
Itulah sekilas mengenai spesifikasi Huawei Nova, smartphone premium yang di banderol 6 jutaan. Smartphone ini memang cukup mahal, tapi harga ini masih bisa berubah mengikuti harga pasar di tiap negara. Bagaimana? Anda tertarik membelinya?
0 comments:
Post a Comment