Home » » Spesifikasi dan Harga LG U

Spesifikasi dan Harga LG U

Posted by Flash Droid Pedia on Saturday, July 28, 2018

Vendor smartphone asal Korea, LG, kembali meluncurkan ponsel premium terbarunya yang bernama LG U.  Hadirnya LG U di pasar ponsel Indonesia semakin membuat persaingan industri ponsel pintar kian ketat. Vendor asal Negeri Gingseng ini sangat yakin jika produk terbarunya, LG U, dapat mempertahankan nama besar LG sebagai pemain lama di dunia gadget.


 kembali meluncurkan ponsel premium terbarunya yang bernama LG U Spesifikasi dan Harga LG U


Review Mengenai Spesifikasi dan Harga LG U



  • Desain dan Layar LG U


Ponsel besutan LG ini memiliki ukuran panjang 147.6 mm lebar 73,2 mm tebal 7.7 mm dengan berat 135 gram. Ponsel ini terasa ringan dan sangat nyaman dalam genggaman tangan. Bentang layar LG U yang berukuran 5.2 inci sudah mengadopsi jenis layar IPS LCD Capacitive 64 bit resolusi 1080 x 1920 dengan kerapatan 424ppi density. Tampilan layar LG U sangat memuaskan dengan kemampuan sentuh yang sangat responsif. Kecerahan layar ini sangat baik. Saat disetting dalam kondisi maksimal, warna layar sangat cerah dengan grafik yang sangat sempurna meski layar ponsel ini belum dilapisi dengan sistem proteksi Corning Gorilla Glass.



  • Dapur pacu


Pihak LG sudah mempersenjatai LG U dengan dapur pacu bertenaga kuda.  Android OS v.6.0 Marshmallow yang dibenamkan dalam ponsel ini mendapat dukungan processor Octa-Core 1.4 GHz Cortex-A53 dan chipset tipe Qualcomm Snapdragon 430 yang menjadikan kinerja ponsel asal Korea ini kian sempurna. Pengolah grafis GPU Mali Adreno 405 semakin menyempurkan tampilan grafik video maupun game HD yang dimainkan di ponsel LG ini.



  • Kamera  


Meskipun LG U dirilis sebagai ponsel kelas menengah, Kemampuan kamera ponsel asal Negeri  Ginseng ini terbilang handal. Fitur dual kamera yang dimiliki LG U mampu menghasilkan sebuah karya fotografi yang memuaskan. Kamera utama (belakang) LG U mengadopsi lensa CMOS dengan capaian resolusi 13 megapiksel lengkap dengan dukungan fitur autofokus serta LED Flash. Kualitas gambar yang dihasilkan kamera ponsel ini bisa menjadi salah satu yang terbaik di kelasnya.  Selain itu, Anda juga dapat memanfaatkan LED Flash yang ada di bawah kamera belakang ponsel untuk membantu pencahayaan saat pengambilan gambar dalam kondisi cahaya yang minim.

*Lanjutannya, klik page 2 yang ada di bawah




Kemampuan rekam ponsel LG U terbilang memuaskan. Anda bisa mendapatkan rekaman video berkualitas HD (1080p@30fps) dengan kualitas yang hanya dengan menggunakan sebuah ponsel. Untuk front kamera, Pihak LG sudah menyematkan kamera CMOS dengan kekuatan 8 megapiksel yang dapat anda gunakan untuk video call maupun foto selfie.



  • Memori


Kapasitas internal memori yang terbenam di badan LG U terbilang lumayan. Anda akan mendapatkan internal storage dengan kapasitas ruang penyimpanan 32 GB. Kapasitas ROM tersebut masih dapat diperbesar dengan bantuan slot memori eksternal tipe microSD dengan kapasitas maksimal 256GB. Kelebihan lain dari ponsel ini adanya kapasitas RAM yang sudah mencapai 2GB.



  • Konektivitas


LG U menjadi salah satu ponsel kelas menengah dengan fitur konektivitas yang sangat lengkap. Ponsel dengan kemampuan dual sim ini mampu berjalan di jaringan 2G GSM, GPRS, EDGE, 3G HSDPA, HSPA dan 4G LTE. Dukungan wifi 802.11 a/b/g/n/ac, wifi direct, hotspot, Bluetooth v.4.1 A2DP, MicroUSB v2.0 (SlimPort4K), DBS, NFC serta fungsi Navigasi GPS-GLONASS semakin menguatkan teknologi LG U di jajaran ponsel kelas menengah.



  • Kapasitas Baterai 


Dukungan spesfikasi yang tinggi akan semakin lengkap kemampuan baterai yang digunakan. LG U sudah menggunakan jenis baterai Lithium Ion Non Removable dengan kapasitas 3000mAh. Baterai ponsel ini dapat bertahan selama 1,5 hari dengan batas penggunaan yang normal.



  • Harga LG U


Pada saat ponsel LG U ini pertama kali diluncurkan di negera asalnya, Korea Selatan, produsen smartphone ini membanderol LG U dengan harga yang lumayan mahal, yaitu US$345 atau sekitar 4,5 juta rupiah. Namun jika melihat fitur di atas, dan nama besar LG yang sudah berpengalaman menciptakan produk smartphone berkualitas, maka harga tersebut tentunya sangat pantas.


Tapi sayangnya di balik desain menarik serta teknologi yang handal, ada sedikit kekurangan pada smartphone LG U ini. Yaitu pada sisi layar. Penggunaan layar  yang masih jenis LCD tanpa adanya pelindung layar terasa ada yang kurang sreg dengan smartphone ini.




0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}