Home » » Cara Hard Reset Samsung Galaxy J8 2018

Cara Hard Reset Samsung Galaxy J8 2018

Posted by Flash Droid Pedia on Thursday, July 26, 2018

Ponselgue.com | Cara Hard Reset Samsung Galaxy J8 2018 – Samsung kembali merilis lini baru untuk bersaing dikelas menengah, yaitu Galaxy J8.


Smartphone ini dibekali prosesor octa-core Snapdragon 450 dengan GPU Andreno 506, RAM 3GB, penyimpanan internal 32GB, dan baterai kapasitas 3500mAh. Untuk layarnya menggunakan panel Super AMOLED dengan didesain kekinian dan beresolusi 720 x 1480 piksel dengan rasio aspek 18,5:9.


Menariknya, Samsung Galaxy J8 juga dibekali dengan kamera belakang ganda beresolusi yakni 16 megapiksel dengan lensa f/1.7 dan sensor 5 megapiksel dengan lensa f/1.9 (untuk efek bokeh). Sementara di bagian depan Galaxy J8 terdapat kamera dengan beresolusi 16 megapiksel dan lensa dengan bukaan maksimum f/1.9. Kamera depan ini dilengkapi dengan LED Flash untuk mengambil gambar selfie secara maksimal meskipun dalam kondisi low light.


Baca juga : 3 Kelebihan Samsung Galaxy J8 Dibanding Galaxy J6 dan Galaxy J4


 Samsung kembali merilis lini baru untuk bersaing dikelas menengah Cara Hard Reset Samsung Galaxy J8 2018
Foto : Samsung

Nah, bagi Anda yang ingin mengembalikan perangkat ke pengaturan pabrik dengan berbagai alasan (seperti berganti perangkat atau yang lainnya), Anda bisa melakukannya melalui menu setting dan melalui mode recovery.


Untuk itu, simak tutorial cara factory reset dan hard reset Samsung Galaxy J8 2018 berikut ini.


Cara reset Samsung Galaxy J8 2018


Sebaiknya Anda membackup data penting terlebih dahulu untuk berjaga-jaga jika terjadi sesuatu yang tidak di inginkan.

Factory Reset Samsung Galaxy J8


Factory reset ini bisa dilakukan melalui menu Pengaturan. Berikut langkah-langkah factory reset Galaxy J6 :



  1. Pertama, masuk ke menu atau aplikasi Setting


  2. Pilih menu General, kemudian pilih menu Backup and reset.

  3. Selanjutnya pilih Factory Data Reset, setelah itu ketuk Reset Device.

  4. Nantinya Anda akan diminta konfirmasi, pilih hapus semua.

  5. Tunggu proses reset selama beberapa menit.

  6. Jika sudah selesai, perangkat akan booting dan perangkat kembali ke setelan awal.


 Samsung kembali merilis lini baru untuk bersaing dikelas menengah Cara Hard Reset Samsung Galaxy J8 2018
Foto : Samsung

Baca juga : 5 Cara Menghemat Baterai Samsung Galaxy Semua Seri


Hard Reset Samsung Galaxy J8


Metode ini biasanya dilakukan saat pengguna lupa pola/PIN, atau pada saat perangkat mengalami bootloop. Simak langkah-langkah cara hard reset Samsung Galaxy J8 berikut ini:



  1. Matikan perangkat terlebih dahulu.

  2. Masuk ke recovery mode dengan cara menekan Tombol Volume Up + Home + Tombol Power secara bersamaan dan tahan selama beberapa detik atau hingga muncul logo SAMSUNG, kemudian lepaskan semua tombol.

  3. Selanjutnya pilih menu wipe data/factory reset, kemudian tekan tombol power untuk konfirmasi. Samsung kembali merilis lini baru untuk bersaing dikelas menengah Cara Hard Reset Samsung Galaxy J8 2018

  4. Jika muncul peringatan Confirm wipe all user data? pilih yes – delete all user data, lalu tunggu hingga proses reset selesai.

  5. Setelah proses sudah selesai, Anda akan kembali ke menu utama recovery mode. Pilih reboot system now.

  6. Kini ponsel Samsung Galaxy J8 sudah kembali seperti baru lagi.


Baca juga : Cara Mengatasi Error Screen Overlay Detected di HP Samsung





































































Spesifikasi Samsung Galaxy J8 2018
Dimensi159,2 x 75,7 x 8,2 mm
Bobot177 gram
Tipe layarSuper AMOLED
Ukuran layar6 inci
Resolusi layar720 x 1480 piksel, aspek rasio 18,5:9
Sistem operasiAndroid 8.0 (Oreo)
ChipsetQualcomm Snapdragon 450
CPUOcta-core 1.8 GHz Cortex-A53
GPUAdreno 506
Slot micro SDTersedia, up to 256 GB
Memori internal32GB/ RAM 3GB
Kamera belakangDual 16 MP (f/1.7) + 5 MP (f/1.9, depth sensor)
Video1080p @ 30 fps
Kamera depan16 MP (f/1.9, LED flash)
Baterai3500 mAh



Sumber https://indoint.com/


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}