Home » » 5 Penyakit Mematikan yang Paling Banyak Mengintai Pria

5 Penyakit Mematikan yang Paling Banyak Mengintai Pria

Posted by Flash Droid Pedia on Tuesday, July 24, 2018

doktersehat penyakit mematikan pria

DokterSehat.Com – Secara anatomi tubuh pria dan wanita mengalami sedikit perbedaan khususnya pada struktur tulang dan otot. Selanjutnya secara fungsi, tubuh pria dan wanita berbeda cukup jauh khususnya pada sistem hormon dan reproduksinya. Perbedaan ini membuat pria kadang rentan penyakit tertentu ketimbang wanita.

Selain masalah tubuh ada hal lain yang membuat pria jauh lebih rentan terhadap beberapa gangguan penyakit. Masalah itu adalah malasnya pria memeriksakan diri ke dokter dan gaya hidupnya. Beberapa pria menganggap kalau gangguan pada tubuhnya tidak akan berbahaya selama dirinya masih kuat.

Nah, kombinasi dari beberapa hal di atas membuat pria jadi rentan mengalami beberapa penyakit mematikan di bawah ini.

  1. Penyakit jantung

Salah satu penyakit yang paling banyak menyerang pria adalah gangguan pada jantung apa pun jenisnya. Wanita cenderung berisiko rendah terkena gangguan pada jantung karena mereka memiliki estrogen. Seperti yang kita tahu kalau estrogen membantu wanita menjaga kesehatan jantung dan juga menangkal pengeroposan tulang.

Dari penelitian yang dilakukan di Inggris, risiko pria mengalami gangguan jantung koroner adalah satu berbanding enam. Sementara itu, risiko pada wanita hanya satu berbanding sepuluh. Dari data ini terlihat jelas kalau pria lebih rentan terkena gangguan pada jantung.

  1. Depresi parah

Berdasarkan data yang dihimpun oleh peneliti di The National Institute of Mental Health, saat ini ada sekitar 6 juta pria yang mengalami gangguan berupa depresi yang cukup parah pada dirinya. Depresi ini kadang berlanjut dengan perasaan atau keinginan untuk bunuh diri.

Depresi yang terjadi pada pria terjadi karena banyaknya tuntutan pekerjaan dan kewajiban untuk mencukupi kebutuhan rumah tangga. Meski tidak semua pria mengalaminya, sebagian besar pemicu stres hingga depresi adalah masalah pekerjaan dan tekanan rumah tangga.

  1. Penyakit hati

Gangguan pada hati seperti hepatitis atau kegagalan fungsinya menyebabkan pria mengalami gangguan yang cukup besar pada tubuh. Selain itu, hati yang bekerja sebagai menyaring racun akan bekerja keras kalau pria memiliki pola makan yang tidak sehat sehingga banyak racun masuk ke tubuhnya.

Hati adalah organ yang sangat penting untuk semua orang termasuk pria. Kalau organ ini sampai tidak berfungsi, peluang terjadi keracunan pada pria yang berujung pada kondisi kematian tidak akan bisa dicegah.

  1. HIV dan AIDS

HIV adalah salah satu penyakit yang banyak menyerang pria di seluruh dunia. Kondisi HIV yang kadang menyerupai tanda-tanda flu membuat pria tidak sadar kalau dirinya sedang terinfeksi. Kondisi ini menyebabkan HIV yang dialami oleh pria menjadi lebih parah dan berubah menjadi AIDS.

HIV cukup berisiko pada pria yang memiliki gaya hidup yang tidak sehat. Kebiasaan berganti-ganti pasangan dan tidak melakukan seks secara aman membuat HIV bisa menular dengan mudah. Setelah menular, HIV akan mulai menginfeksi tubuh hingga akhirnya berakibat fatal.

  1. Gangguan pernapasan

Gangguan pernapasan adalah masalah yang cukup serius dan bisa menyebabkan kematian pada pria. Gangguan ini bisa membuat pria mengalami kegagalan fungsi paru-paru hingga kanker yang menyebar di area itu perlahan-lahan.

Mengapa pria cenderung rentan terkena gangguan pernapasan? Karena pria sering bekerja di luar dan menghirup udara yang kotor dan beracun. Selian itu, pria juga cenderung hobi merokok ketimbang perempuan. Hobi ini menyebabkan sel kanker di dalam tubuh jadi aktif.

Inilah lima penyakit mematikan yang paling banyak mengintai pria. Semoga kita tidak mengalami semuanya dan tetap hidup dengan sehat setiap saat.


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}