Home » » Spesifikasi dan Harga Huawei Maimang 5 Terbaru

Spesifikasi dan Harga Huawei Maimang 5 Terbaru

Posted by Flash Droid Pedia on Thursday, June 7, 2018

Huawei, vendor smartphone asal Tiongkok lagi-lagi meluncurkan produk terbarunya yang bertajuk Huawei Maimang 5. Sebagai penerus varian Maimang 4, smartphone ini mengusung tampilan yang atraktif serta spesifikasi hardware yang mumpuni.


lagi meluncurkan produk terbarunya yang bertajuk Huawei Maimang  Spesifikasi dan Harga Huawei Maimang 5 Terbaru


Diluncurkan untuk meramaikan persaingan di kelas mid-range, Huawei Maimang 5 dibekali dengan berbagai fitur unggulan yang menjanjikan performa yang mumpuni. Fitur unggulan tersebut di antaranya bodi berteknologi 2.5D Glass, prosessor delapan inti, sistem operasi Android Marshmallow serta kamera beresolusi tinggi.


Sebelum Anda memutuskan untuk membeli produk terbaru Huawei ini, ada baiknya terlebih dahulu simak ulasan spesifikasi dan harga Huawei Maimang 5 terbaru berikut ini.


Desain Stylish


Dari segi tampilan eksterior, Huawei Maimang 5 mengusung desain bodi yang terbuat dari material metal yang solid berdimensi 151.8 x 75.7 x 7.3 mm serta memiliki bobot mencapai 160 gram.


Layarnya berukuran cukup lapang seluas 5.5 inci berteknologi IPS LCD 16 juta warna dengan resolusi 1080 x 1920 piksel serta kerapatannya mencapai 401 ppi. Layar ini mampu memberikan tampilan visual yang tajam, kaya warna serta cukup responsive terhadap sentuhan.


Untuk melindunginya dari goresan, Huawei telah melapisi layarnya dengan lapisan antigores Corning Gorilla Glass 4.


Dapur Pacu Gahar dengan 2 Pilihan RAM


Seperti halnya smartphone kelas menengah atas lainnya, Huawei Maimang 5 juga dibekali dengan dapur pacu yang mumpuni.


Perpaduan antara chipset Qualcomm Snapdragon 625 berprosessor delapan inti 2.0 GHz dengan memori RAM berkapasitas 3 atau 4 GB menjanjikan performa yang optimal. Untuk meningkatkan tampilan visual grafisnya, Huawei juga membenamkan kartu grafis GPU Adreno 510.

*Lanjutannya, klik page 2 yang ada di bawah



Sistem Operasi Hemat Daya


Huawei Maimang 5 sudah menggunakan sistem android terbaru v6.0 Marshmallow yang kaya akan fitur serta hemat daya. Belum lagi adanya antarmuka EMUI 4.1 membuat tampilannya semakin menarik.


Kapasitas Memori Cukup Lapang


Beralih ke sektor ruang penyimpanan, smartphone besutan Huawei ini menyediakan dua pilihan kapasitas memori internal yang cukup lapang yakni 32 GB dan 64 GB. Pengguna juga bisa memperluas kapasitas ruang penyimpanannya dengan slot memori eksternal micro SD yang berkapasitas maksimum 128 GB.


Konektivitas dan Jaringan


Huawei Maimang 5 sudah didukung oleh teknologi jaringan 4G LTE Cat6 yang menyajikan kualitas akses internet berkecepatan 300/50 Mbps. Apabila Anda berada di luar jangkauan 4G, tidak perlu khawatir, Huawei juga menyediakan koneksi jaringan 3G HSPA berkecepatan 42.2/5.76 Mbps serta jaringan 2G pada ponsel ini.


Untuk mendukung sektor konektivitasnya, tersedia juga fitur standar lainnya seperti dual SIM stand by, Bluetooth v4.0, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-fi Direct, hotspot, NFC, navigasi A-GPS, GLONASS, BDS, USB OTG serta microUSB Type C.


Fitur Tambahan


Sebagai smartphone premium, Huawei Maimang 5 ini juga dilengkapi dengan beberapa fitur kelengkapan lain seperti sensor Fingerprint, Accelerometer. Proximity, Ambient Light, Compass serta Gyroscope.


Performa Kamera


Beralih ke sektor unggulan lainnya yakni sektor fotografi, Huawei menanamkan kamera utama beresolusi 16 MP  untuk mendukung aktivitas fotografi dan perekaman video berkualitas 4K@30fps. Kamera utama ini juga dibekali dengan fitur tambahan seperti 3-Axis OIS, Autofocus, serta dual LED Flash.


Di bagian depan, kamera sekundernya juga tak kalah handal. Huawei menanamkan kamera beresolusi 8 MP beraperture f/2.0 yang mampu menghasilkan foto berkualitas tajam dan jernih.


Kapasitas Sumber Daya


Untuk mendukung segala aktivitas komputasinya yang tinggi, Huawei Maimang 5 disokong suplai daya dari baterai non-removable Lithium-Ion berkapasitas 4.000 mAh. tersedia juga fitur Fast Charging Qualcomm Quick Charge 3.0 yang membuat proses pengisian daya menjadi lebih cepat dan efisien.


Harga Huawei Maimang 5


Smartphone yang dipasarkan dalam tiga pilihan warna Gray, Rose Gold serta Gold ini rencananya akan dipasarkan di kisaran harga Rp 4.7 jutaan untuk varian RAM 3 GB dan Rp 5.2 jutaan untuk varian 4 GB.


Untuk sebuah smartphone kelas menengah, harganya memang tergolong mahal. Namun, dengan spesifikasi dan performa sekelas premium, harga tersebut bisa dibilang layak dan cukup kompetitif.


Bagi Anda yang berminat membeli ponsel cerdas ini, Anda harus bersabar karena Huawei belum mengumumkan kapan Huawei Maimang 5 akan dipasarkan di Indonesia. Semoga saja ketika hadir di tanah air harganya bisa lebih murah.




0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}